Sinkronisasi Dapodikdas |
Perkembangan dan kemajuan teknologi di dunia
ini memang sangat mempermudah dan berguna bagi semua urusan manusia. Salah
satunya adalah dengan adanya dapodikdas. Apa itu? Dapodikdas adalah singkatan
dari data pokok pendidikan dasar. Dapodikdas ini adalah sistem yang dikeluarkan
dan atau dikembangkan oleh Departemen Pendidikan Nasional. Pembentukan atau
pengembangan dapodikdas ini ditujukan untuk mempermudah pemerintah dalam
memperoleh data lengkap dari sekolah sekolah dasar yang ada di seluruh Indonesia. nah, dalam
artikel ini akan disediakan bagaimana cara dan atau panduan sinkronisasi dapodikdas . untuk sikronisasi
dapodikdas ini ada dua cara yakni.
- Online
- Offline
Di atas sebelumnya telah disinggung jika untuk
melakukan sinkronisasi dapodikdas ini bisa ditempuh dengan dua cara, yakni
secara offline dan juga online. untuk cara sinkronisasi
dapodikdas secara online sendiri caranya sangat mudah. Setelah semua
data data sekolah dasar sudah diupload atau di input ke dalam aplikasi
Dapodikdas maka langkah selanjutnya adalah klik menu sinkronisasi yang ada pada
aplikasi Dapodikdas yang sudah ada. Untuk diperhatikan dalam metode online ini
perangkat anda tentunya harus terhubung dengan koneksi internet. Nah, tanda
anda sudah memiliki koneksi internet adalah akan terlihat tampilan hijau, namun
jika anda belum tekoneksikan ke internet maka tampilannya akan menjadi merah.
Nah, untuk melakukan sinkronisasi dapodikdas online ini anda cukup dengan
melakukan klik dan atau pilih pada tombol sinkronisasi yang ada (berwarna
hijau). Jika anda sudah klik tombol sinkronisasi maka langkah selanjutnya
adalah menunggu sampai sinkronisasi anda selesai.
Nah,
metode yang kedua adalah sinkronisasi dengan cara offline (tanpa koneksi
internet). Metode ini memang diperuntukkan bagi sekolah sekolah dasar yang
berada di tempat pelosok yang belum terjangkau koneksi internet. Untuk
melakukan sinkronisasi dapodikdas offline
ini anda hanya perlu klik sinkronisasi sama seperti cara sinkronisasi
dapodikdas online. jika sudah maka nanti akan keluar sebuah jendela window dan
anda bisa klik ok pada jendela yang mucul tersebut. Jika sudah maka data akan
terdownload otomatis untuk kemudian anda upload ke website kemdikbud.
0 Comments
Posting Komentar